Universal

Universal
Me and films

Silahkan Cari

Friday, 27 August 2010

Bring back the 90s >>> Remember 5IVE..??

Ngaduk-ngaduk koleksi CD original ternyata masih ada CD 5IVE yang sampul albumnya seperti dibawah ini. Oh ya, awal 90an dan pertengahan 90an, kita cuma nyebut-nya CD aja loh (gak pake embel-embel 'original'), karena pada saat itu bajakannya masih sangat jarang dan membeli CD bajakan belum jadi gaya hidup (halah, sok..!), nilmat-nya masa-masa itu adalah rajinnya ke toko CD dan tukar-tukaran atawa sepinjeman sama temen. Harganya pada saat beli masih sekitar 29 ribuan deh, sekarang CD original yang bukan impor sekitar 75 ribu.

Demam boyband sebenarnya diawali penghujung 80an ketika New Kids On The Block mengguncang industri musik. Dan kemudian satu dekade selanjutnya gempuran boyband seperti tak terbendung. Pengamat dan pemerhati musik banyak yang mencibir karena musik-musik yang diusung boyband adalah musik kacangan atau bubble gum, manis di awal doang. Tapi harus diakui, kehadiran boyband pada dekade itu meningkatkan industri CD dan ramainya dunia musik. Konnser-konser pun membludak.

Di Amrik, pasca NKOTB, lahirlah N'Sync, 98 Degrees, The Backstreet Boys, Boys II Men, All 4 One, dan beberapa lainnya. Inggris, terutama Irlandia, menjadi pabrik boyband pada saat itu. Yang paling populer tentu saja Take That, Boyzone, Westlife, Blue, 911, Trade Mark, E-17, A1 dan 5IVE, dan banyak lagi.

5IVE sendiri lumayan meramaikan serbuan wajah2 cute yang bernyanyi sambil joget-joget di industri musik. Boyband ini hanya sempat menrilis 3 album yang semuanya sukses besar, dan sesudah itu bubar. 5IVE terdiri dari Scott Robinson, Ritchie Neville, J Brown, Abz Love and Sean Conlon yang dibentuk oleh si juri sinis Simon Cowell dibawah manajemen yang juga menaungi Spice Girls. Pilihan musik 5IVE tidak seperti boyband lainnya, musiknya lebih enerjik dan hidup. Beberapa ballad memang ada, tapi rata-rata semua lagu membuat kita ikut berjingkrak juga. Ballad yang terkenal mungkin "Until The Time Is Through", dan lagu perpisahan mereka: Closer To Me. Selebihnya lagu-lagunya menghentak dengan musik yang sangat enak dibuat goyang. Slam Dank de Funk, If Ya Getting Down, dan When The Lights Go OUt adalah sedikit dari bejibun lagu-lagu keren 5IVE. Beruntungnya, semua hits terkenal mereka ngumpul di album pertama yang Ithonx punya. Album ini banyak kenangannya, tentu saja lagu-lagu dan klipnya yang sangat culun jika ditonton lagi.

Discography:

0 comments:

Post a Comment